PENYAMPAIAN LAPORAN AKHIR KAJIAN PENGELOLAAN KOPI KANDANGAN KABUPATEN MADIUN

Penyampaian Laporan Akhir Kajian Pengelolaan Kopi Kandangan Kabupaten Madiun 2022
Penelitian PSASDL UGM

Madiun, Pusat Studi Agroekologi dan Sumber Daya Lahan Universitas Gadjah Mada (PSASDL UGM) Menyampaikan Laporan Akhir Kajian Pengelolaan Kopi Kandangan Kabupaten Madiun. Acara dilaksanakan pada tanggal 20 April 2022 di Ruang Rapat Sekretaris Daerah Kabupaten Madiun Lt. II Puspem, Jl. Alun-alun Utara No 1-3 Caruban.

Kegiatan dibuka oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Madiun, Ir. Tontro Pahlawanto. Dalam kesempatan ini, Sekretaris Daerah menyampaikan bahwa kegiatan ini di inisiasi oleh Bupati Madiun H. Ahmad Dawami yang didasari atas pengelolaan dari PT Perkebunan Kandangan Madiun yang masih memiliki persoalan khususnya dengan HGU. Dari kegiatan kajian ini diharapkan mampu menawarkan proses penelusuran baik dari potensi maupun hak pengelolaan yang akan menjadi bahan dalam penentuan kebijakan. Sebelumnya Pemda Madiun pernah menelusuri namun belum ada informasi yang konkrit. read more